Rabu, 15 Juni 2011

Gaji ke-13 PNS Dibayar Juli

Kabar gembira bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Gaji ke 13 akan dibayarkan pada bulan Juli nanti.
Menurut Dirjen Perbendaharaan Kementerian Keuangan Agus Suprijanto, peraturan pemerintah (PP) terkait pembayaran gaji ke 13 sudah terbit. Agus tengah menyiapkan peraturan Dirjennya. "Insya Allah tanggal 1 Juli sudah bisa dibayar" ujar dia kepada VIVAnews.com.
Pemerintah tahun ini menaikkan gaji PNS sebesar sekitar 10-15 persen. Kenaikan gaji pokok itu tercantum dalam Peraturan Pemerintah RI Nomor 11 Tahun 2011 tentang Perubahan Ketigabelas atas Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 1977 Tentang Peraturan Gaji Pegawai Negeri Sipil.
Dengan adanya kenaikan gaji tersebut, gaji pokok terendah PNS sebesar Rp1.175.000 bagi pegawai Golongan I a dengan masa kerja 0 tahun. Gaji pokok tertinggi dinikmati oleh pejabat eselon I atau Golongan IV e dengan masa kerja 32 tahun sebesar Rp4.100.000. Untuk daftar gaji pokok PNS lihat di link ini.
Untuk gaji pokok anggota TNI/Polri dengan pangkat terendah sebesar Rp1,23 juta. Gaji itu diberikan untuk Prajurit Dua Kelasi Dua (TNI) dan anggota Kepolisian Bhayangkara Dua dengan masa kerja 0 tahun. Sedangkan gaji pokok terbesar, Rp4,2 juta, diperuntukkan bagi pangkat tertinggi yaitu jenderal, laksamana, marsekal, atau jenderal polisi dengan masa kerja 32 tahun. Untuk gaji pokok TNI/Polri lihat link ini.
Seperti diketahui, pemerintah menganggarkan alokasi belanja pegawai pada 2011 sebesar Rp180,6 triliun atau 2,6 persen terhadap produk domestik bruto (PDB). Dari jumlah itu, sekitar Rp91,2 triliun atau 50,5 persen dialokasikan pada pos belanja gaji dan tunjangan pegawai.

Alokasi anggaran tersebut tertuang dalam Nota Keuangan dan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara 2011. Alokasi anggaran belanja pegawai tahun depan mengalami kenaikan Rp17,9 triliun atau 11 persen bila dibandingkan alokasi dalam APBN-Perubahan 2010 sebesar Rp162,7 triliun.
Peningkatan itu terutama disebabkan kebijakan pemerintah dalam kerangka reformasi birokrasi baik dalam memperbaiki maupun menjaga kesejahteraan aparatur pemerintah dan pensiunan.
Sementara itu, alokasi pada pos belanja gaji dan tunjangan 2011 sebesar Rp91,2 triliun naik sebesar Rp10,1 triliun atau 12,5 persen dibandingkan anggaran APBN-P 2010 sebesar Rp81,1 triliun

Surat Palsu Perihal Tambahan Alokasi Formasi CPNS Daerah














































Mohon hati-hati sehubungan dengan adanya Surat Palsu yang mengatasnamakan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Adapun surat tersebut mengenai Tambahan Alokasi Formasi CPNS Daerah yang ditandatangani oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi; dan kontak person atas nama Sukardiana (Kepala Bidang Penyusunan Formasi), TIDAK BENAR



http://www.menpan.go.id/index.php/berita-index/552-surat-palsu-mengatasnamakan-kementerian-pan-dan-rb

Selasa, 14 Juni 2011

Diklat Prajabatan

Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Ciamis penerimaan  Tahun 2010 akan mengikuti  Pendidikan Dan Latihan (diklat) Prajabatan di Balai Diklat BKDD Kab Ciamis. Diklat prajabatan yang dilaksanakan Badan Kepegawaian Daerah dan Diklat (BKDD) Kabupaten Ciamis ini dibagi Tiga Gelombang.

Untuk gelombang pertama golongan I dan II dilaksanakan 9 Mei hingga 25 Mei 2011, sedangkan  gelombang kedua untuk CPNS golongan II dan III pada 6 Juni -22 Juni 2011dan gelombang ketiga untuk Golongan III akan dilaksanakan mulai 5 Juli - 25 Juli 2011 di tempat yang sama.
Diklat yang dilaksanakan para CPNS penerimaan tahun 2010 ini akan ditempa untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan agar mampu menjadi Pegawai Negeri  yang profesional dalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

Sebagai daerah yang baru berkembang, tentunya dibutuhkan pegawai yang mampu bekerja dengan baik untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. "Diklat prajabatan ini salah satu upaya penempaan yang dilaksanakan guna meningkatkan kemampuan dan keterampilan.

Diklat ini wajib diikuti  para CPNS  selama masa percobaan, atau kata lain syarat mutlak untuk menjadi PNS. Adapun persyaratan untuk mengikuti diklat prajabatan ini antara lain  surat keterangan pemeriksaan kesehatan dan surat bebas tugas dari kepala SKPD tempat dia ditempatkan.


Diharapkan,  diklat prajabatan harus diikuti dengan serius oleh peserta   sehingga  tujuan prajabatan ini dapat tercapai. (mimin)

Lomba Baris berbaris

Dalam memeriahkan hari jadi Ciamis ke 369, diadakan perlombaan Baris berbaris yang diikuti oleh seluruh Dharma Wanita dari perwakilan Dinas dan Intansi di Kabupaten Ciamis, event yang baru pertama kali digelar sepanjang peringatan hari jadi Kabupaten Ciamis ini cukup memberikan tontonan yang menarik.
 
lomba ini dimenangkan oleh tim PBB dari Dharma Wanita Badan Pelaksana Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan (BP4K) Kabupaten Ciamis, sementara tampak dalam foto tim PBB dari Badan Kepegawaian Daerah dan Diklat (BKDD) Kabupaten Ciamis memperoleh Juara harapan I dalam event tersebut.

Senin, 13 Juni 2011

Hari Jadi Ciamis

Meski sudah berusia 369 tahun tepat pada bulan ini, Kabupaten Ciamis masih punya 61 desa yang masuk kategori tertinggal.
“Memang hingga saat ini sedikitnya 61 desa di Ciamis masih status tertinggal,” kata Bupati Ciamis Engkon Komara seusai upacara hari jadi Ciamis ke 368, Sabtu (11/6).

Mayoritas desa tertinggal tersebut berada di sekitar area hutan dan wilayah dataran tinggi di kabupaten Ciamis dengan tingkat pendapatan masyarakat yang masih minim.

“Rata-rata hampir semuanya berada didekat pegunungan,”ujar Engkon. “Yang secara ekonomi dan infrastruktur masih tertinggal.”
Engkon mengatakan minimnya anggaran adalah pangkal ketertinggalan itu. Bahkan bantuan dari pemerintah pusat  lewat Dana Alokasi Umum dan Dana Alokasi Khusus yang selama ini masih menjadi mayoritas sumber pembelanjaan daerah jumlahnya malah terus menurun tiap tahunnya.

“Terus terang dana alokasi untuk Ciamis turun terus tiap tahunnya,”ujarnya. “Padahal luasan wilayah kita itu sangat luas sekali."